Jumat, 29 Maret 2024

BIT BP Batam Sewakan Ruang Pelatihan, Berikut Tarifnya…

Berita Terkait

batampos.co.id – Batam Information Technology (BIT) milik Badan Pengusahaan (BP) Batam menjadi salah satu IT Centre terbaik di Indonesia dalam penyimpanan data.

Selain lokasinya yang strategis dan tidak berada di Ring of Fire atau cincin api, BIT BP Batam memiliki beragam keunggulan yang dapat dimanfaatkan oleh seluruh kalangan.

General Manager Teknologi Informasi Komunikasi (TIK) BP Batam, Sylvia J Malaihollo, mengatakan, BIT adalah layanan IT yang disediakan BP Batam bagi masyarakat, instansi pemerintah maupun swasta.

“Data Centre BP Batam sudah menjadi bagian dari Data Centre Nasional yang telah mendapat rekomendasi dari Dewan Teknologi Informasi dan Komunikasi Nasional (Wantiknas) dan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo),” ujarnya, Rabu (16/9/2020).

Infografis aliibenk/batampos.co.id

Selain itu itu, BIT BP Batam telah memiliki sertifikasi ISO 9001:2015 untuk manajemen mutu dan ISO 27001 untuk manajemen keamanan informasi.

Berikut Tarif Layanan Penyewaaan Ruangan Pelatihan di BIT BP Batam:

1. Ruangan pelatihan (Tanpa Komputer) Rp 600 ribu/hari dengan kapasittas 20 orang.

2. Ruangan pelatihan komputer Rp 1,6 juta/hari dengan kapasitas 20 orang.

3. Ruangan pelatihan multimedia Rp 3,150 juta dengan kapasitas 20 orang.

4. Ruangan konferensi Rp 6,5 juta dengan kapasitas 100 orang.

Seluruh ruangan pelatihan dilengkapi dengan jaringan internet (kabel & wifi), backup power UPS, AC, ruang ibadah, area istirahat, dan area parkir.(esa/adv)

Update