Jumat, 19 April 2024

4 Kamar Pasien Covid-19 di RSKI Rusak

Berita Terkait

batampos.co.id – Angin puting beliung menghantam kawasan
Rumah Sakit Khusus Infeksi (RSKI) Pulau Galang, Rabu (16/9/2020) sekitar pukul 02.00 dini hari.

Akibat terjangan angin tersebut, fasilitas perawatan bagi pasien Covid-19 mengalami kerusakan.

”Benar, RSKi dihantam angin puting beliung,” kata Kepala RSKI Pulau Galang, Kolonel (CHK) dr Khairul Ikhsan Nasution, Rabu (16/9/2020) seperti yang dilansir dari Harian Batam Pos.

Ia mengatakan, ada empat ruang perawatan yang mengalami kerusakan cukup parah.

Fasilitas yang mengalami kerusakan parah pada ruangan karantina 240. Ruangan tersebut untuk sementara waktu tidak dapat digunakan, karena mengalami kebocoran.

”Di ruangan itu ada pasien-pasien yang sedang di rawat,” ujarnya.

Petugas memeriksa kerusakan di RSKI Pulau Galang akibat hantaman angin puting beliung. Foto: Kolonel CHL Khairul Ikhsan untuk Batam Pos

Ia mengatakan, pasien-pasienyang dirawat tersebut terpaksa dipindahkan ke ruangan lain.

”Ruang inap saja yang kena. Semalam sempat bocor dan langsung diperbaiki. Sekarang sudah diatasi,” tuturnya.

Dia menjelaskan, kerusakan pada fasilitas itu itu disebabkan posisi bangunan yang berhadapan dengan alam terbuka.

Sehingga, angin langsung menerjang atap yang ditempati pasien tanpa gejala tersebut.

Terkait kerusakan di ruangan tersebut, Khairul mengatakan, sudah menginventarisir segala kerusakan.

Lalu, lapora kerusakan dan foto-foto kondisi ruangan, dikirimkan ke vendor yang membangun rumah sakit tersebut.

”Karena masih dalam tenggang 6 bulan pemeliharaan dari vendornya.Jadi, vendor yang melakukan perbaikan,” ungkapnya.

Khairul mengatakan bahwa tidak ada kerusakan terhadap alat medis di ruangan tersebut. Lalu, korban jiwa juga tidak ada.

”Semuanya (pasien) aman,” tuturnya.(jpg)

Update