Sabtu, 20 April 2024

500 Kabupaten dan Kota Terdampak Covid-19

Berita Terkait

batampos.co.id – Peta persebaran kasus positif Covid-19 semakin meluas di tanah air. Dari 514 kabupaten kota, kini sudah 500 kabupaten kota terdampak. Ada tambahan 1 kabupaten kota terbaru yang terpapar Covid-19.

Dalam 24 jam terakhir, Jumat (9/10), ada penambahan kasus baru positif Covid-19 sebanyak 4.094 kasus. Kini sudah 324.658 orang terinfeksi Covid-19 sesuai data situs resmi Covid-19 yang dikelola pemerintah, Jumat (9/10).

Kasus paling tinggi terjadi di DKI Jakarta sebanyak 943 kasus. Jawa Barat 504 kasus. Jawa Tengah 412 kasus. Jawa Timur 310 kasus. Dan Sumatera Barat 295 kasus. Sementara, angka pasien sembuh bertambah 3.607 kasus. Pasien sembuh harian paling banyak terjadi di DKI Jakarta yakni 850 orang. Kini sudah 247.667 orang sembuh dari Covid-19.

Lalu, angka kematian bertambah 97 jiwa. Paling banyak angka kematian terjadi di DKI Jakarta sebanyak 21 jiwa. Kini total sudah 11.677 jiwa meninggal dunia akibat Covid-19.

Ada 149.115 orang berstatus suspek. Dan spesimen harian yang diperiksa sebanyak 44.700 spesimen. Lalu, ada 6 provinsi mencatat kasus harian di bawah 10. Dan ada 4 provinsi mencatat nol kasus harian.(jpg)

Update