Jumat, 19 April 2024

GUSDURian Bersama MUKI Kepri Jajaki Penyaluran Masker dan Bansos Jelang Pilkada

Berita Terkait

batampos.co.id – Menghadapi Pilkada 2020, Gusdurian bersama Majelis Umat Kristen Indonesia (MUKI) Kepulauan Riau menjajaki kerjasama di bidang penyaluran bantuan sosial serta masker. Program itu disepakati sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang sedang mengalami kesulitan di berbagai bidang.

“Kita (Gusdurian dan MUKI Kepri) sepakat untuk melakukan kerja-kerja sosial kemasyarakatan sebagai bentuk keprihatinan terhadap masyarakat yang dihadapkan pada Pilkada 2020 di tengah pandemi Covid-19 yang belum juga mereda,” kata juru bicara Gusdurian, Eddy Prasetyo, usai melakukan pertemuan silaturahmi bersama pengurus MUKI, di Kantor DPW MUKI Kepri, Grand Niaga Mas Batam Centre, Sabtu (17/10).

Gagasan untuk melakukan kerja sosial muncul pada pertemuan antara MUKI Kepri, ISNU Kepri, serta Gusdurian, pasca kegiatan ngopi bareng di Kafe Kahfe, Grand Niaga Mas, Batam Centre, pada 14 Oktober 2020. Sejak pertemuan tersebut, Eddy Prasetyo dan Candra Ibrahim bersama Johannes Tarigan, menggagas pertemuan yang lebih serius untuk mewujudkan tanggungjawab sosial dalam bentuk kerja nyata di tengah warga Kepri.

“Menyadari banyaknya kesulitan yang dialami masyarakat, kami bersama Pak Jo (panggilan Johannes Tarigan), langsung sepakat melakukan pertemun rutin untuk merancang kegiatan-kegiatan positip yang tujuannya membantu masyarakat di tengah kesulitan ekonomi saat ini. Apalagi, baik kehadiran Gusdurian, ISNU, maupun MUKI, ingin berkontribusi dalam kegiatan sosial perekonomian,” papar Eddy.

GUSDURian bersama pengurus MUKI, di Kantor DPW MUKI Kepri, Grand Niaga Mas Batam Centre, Sabtu (17/10). (istimewa)

Sebagai langkah awal, Gusdurian yang terdiri dari tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Kepri, dihadiri oleh Eddy Prasetyo, Sularno Menot, dan Junihdi, dan ISNU dihadiri langsung oleh Ketua ISNU Kepri, Zaenudin berkunjung ke kanto MUKI. Pengurus MUKI dipimpin Ketua DPW MUKI Kepri Johannes Tarigan bersama sejumlah pengurus. Dalam pertemuan, salah satu topik disepakati aktivitas sosial yang lebih konkret, antara lain penyaluran bantuan sosial bahan pokok serta masker untuk membantu warga mematuhi protokol kesehatan (prokes).

Ketua ISNU Kepri, Zaenudin, menjelaskan, dalam berbagai pandangan, MUKI Kepri bersama ISNU dan Gusdurian sangat bersesuaian. “Misalnya dalam prinsip gotong-royong tanpa melihat perbedaan, kita sama-sama ingin melakukan kerja nyata di tengah masyarakat, membantu warga yang sedang menghadapi kesulitan. Ini tanggungjawab bersama, dan kami sepakat bahwa kehadiran berbagai organisasi di masyarakat, harus diwujudkan dalam bentuk tanggungjawab sosial. Sehingga untuk langkah awal ini kami sepakat dilakukan penyaluran bantuan, dan selanjutnya nanti dibahas kemudian secara berkelanjutan,” kata Zaenudin.

Pertemuan silaturahmi antara Gusdurian, ISNU, serta MUKI Kepri, berlangsung Sabtu (17/10/2020) di ruang kantor MUKI Kepri, dalam suasana hangat dan akrab. Para tokoh Gusdurian Kepri dan ISNU optimis, kerjasama yang digagas akan berkelanjutan dalam bentuk kegiatan-kegiatan yang lebih besar.

“Saya merasa bangga dengan sambutan yang sangat baik dari Gusdurian dan ISNU Kepri. Kami sama-sama punya niat yang tulus untuk sama-sama giat dalam kegiatan-kegiatan sosial dan gotong-royong. Saatnya untuk tidak melihat perbedaan, tetapi melihat kesamaan dalam hal tanggungjawab sebagai elemen anak bangsa, mencari peran dan berkontribusi dalam kebutuhan masyarakat,” kata Johannes Tarigan.

Kerjasama yang telah dibicarakan dalam pertemuan Gusdurian, ISNU Kepri dan MUKI Kepri, bukan saja dalam bantuan sosial, namun dalam beberapa waktu mendatang, akan diperluas dengan kegiatan kemanusiaan yang melibatkan sejumlah pihak dari luar negeri. “Banyak hal yang dapat kita lakukan sebagai refleksi kasih yang nyata bagi masyarakat di Kepri, bahkan di seluruh nusantara nantinya,” tutup Johannes. (*)

Update