Kamis, 25 April 2024

4 Gejala Anak Stres Saat Belajar Online dan Solusinya

Berita Terkait

batampos.co.id – Belajar Jarak Jauh atau online menjadi hal yang harus dilewati para pelajar disaat pandemi Covid-19. Anak-anakpun kerap merasa stres, cemas, sedih, marah dan tegang selama belajar online di rumah.

Maka dari itu orang tua harus mengenali beberapa gejala stres saat belajar online. Apa saja?

1. Gejala fisik

Sakit kepala, jantung berdebar, nafas sesak dan pendek, perut nyeri, otot tegang.

2. Gejala emosi

Cemas, marah, sedih, frustasi, merasa sendiri, perasaan dikucilkan, sepi

3. Gejala perilaku

Pola makan dan tidur terganggu, malas bergerak, agresif, sering menunda pekerjaan.

4. Gejala kognitif

Sulit fokus, kurang konsentrasi, mudah lupa, sulit membuat keputusan, pikiran berulang

Solusinya

1. Hadirlah dengan sepenuh hati untuk anak, sering bercakap cakap, diskusikan apa yg dirasakannya, sabar dan dengarkan mereka. Jangan buru-buru kasih nasehat dan label.

2. Ciptakan lingkungan, suasana yang nyaman tempat anak belajar online. Perhatikan kebersihan, kerapihan, kebisingan dan estetikanya.

3. Perhatikan kebutuhan anak dan bersikap empati. Bersikap realistis, belajar online tidak selalu berjalan lancar, masalah sinyal, kuota, audio visual dll sering bikin bosan. Bantu anak menghadapi semua itu.

4. Usahakan ada kegiatan motorik non digital setiap hari seperti olah raga, bermain musik, berkebun, membersihkan rumah atau permainan tradisional yang menyenangkan.

5. Pastikan anak memperoleh waktu istirahat dan tidur yang cukup. Ini akan membuat anak lebih rileks, fokus, konsentrasi dan memorinya meningkat dan stres berkurang.

6. Asupan makanan bergizi buat anak sangat penting. Hindari makanan yang dapat meningkatkan stres seperti junk food, banyak penyedap, pewarna, pengawet. Perbanyak sayuran, buah dan ikan.

7. Berikan anak anak terhubung dengan teman dan keluarga agar stres bisa berkurang. Interaksi sosial tetap diperlukan meski interaksi fisik dibatasi.

8. Orang tua dan anak perlu berlatih manajemen stres seperti teknik relaksasi, teknik grounding, mindfulness, meditasi untuk mengatasi stres.(jpg)

Update