Selasa, 16 April 2024

Disapu Puting Beliung, Atap Rumah Warga Terbang

Berita Terkait

batampos.co.id – Rumah yang berada di Kaveling Kamboja, RT 05/RW 15, Kelurahan Seipelenggut, Sagulung, rusak berat dihantam angin puting beliung, Senin (18/1) siang. Atap dua rumah tersebut terbang dan berpindah tempat sebab terangkat angin kencang.

Dua pekan lalu, kejadian juga menimpa dua unit rumah di Kampung Bukit, Kelurahan Tanjungriau, Kecamatan Sekupang. Sementara dua rumah yang rusak di Kaveling Kamboja ini, posisinya juga berdekatan satu sama lain, mirip seperti kejadian di Tanjungriau.

Ferry, pemilik salah satu rumah yang rusak, menuturkan, hantaman puting beliung itu terjadi secara tiba-tiba. Meskipun, saat itu di lingkungan sekitar memang sedang diterpa angin kencang.

”Mulanya angin kencang biasa, tapi tiba-tiba muncul puting beliung dan menerbangkan dua atap rumah ini. Atapnya langsung terangkat karena kedua rumah ini lebih tinggi dari rumah lainnya,” kata Ferry, kemarin.

Sebelum dihantam puting beliung, keluarga yang menempati rumah tersebut keluar lebih dulu. Sehingga, tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Ketua RT 05, Ranto, membenarkan kejadian tersebut.

Untuk meringankan beban keluarga yang tertimpa bencana, perangkat RT setempat mengerahkan seluruh warga yang sedang berada di rumah untuk gotong royong membereskan puing-puing kerusakan atap rumah tadi.

Camat Sagulung, Reza Khadafi, mengaku telah melaporkan ke Dinsos Batam agar kerusakan kedua rumah tersebut segera ditangani. ”Sudah kita sampaikan dan orang Dinsos sudah datang mendata,” katanya. (*/jpg)

Update