Sabtu, 20 April 2024

Lulus Seleksi SNMPTN Belum Tentu Lolos Masuk PTN

Berita Terkait

batampos.co.id – Para peserta yang lulus Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2021 patut bersyukur atas hal tersebut. Namun, diingatkan bahwa meskipun lulus SNMPTN, bisa saja peserta itu gugur.

Ketua Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) Mohammad Nasih mengatakan, status penerimaan sebagai mahasiswa akan ditetapkan setelah proses verifikasi. Tujuannya adalah mengecek keabsahan rapor atau portofolio yang dimasukkan ke dalam data.

’’Misalnya ada peserta yang lulus, tapi rapor palsu atau ada kecurangan bukan rapor dia, nanti akan ditolak oleh PTN,’’ ujar dia dalam Telekonferensi Pers Pengumuman Hasil SNMPTN 2021, Senin (22/3).

Kemudian, bagi perserta Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah, PTN akan melakukan verifikasi data ekonomi dan kunjungan ke tempat tinggal sebelum menetapkan penerimaan sebagai mahasiswa. Jika tidak sesuai kriteria, maka statusnya akan dihapus.
’’Khusus perserta KIP Kuliah, PTN akan melakukan verifikasi data ekonomi dan kunjungan ke tempat tinggal Anda sebelum meneptakan status penerimaan anda,’’ imbuhnya.

Ia pun meminta, baik yang diterima dan belum diterima untuk menjaga kesehatan, sebab kesehatan adalah aset terpenting. Apalagi di era pandemi Covid-19 seperti sekarang ini.

’’Selamat bagi yang sudah lulus, dan juga tetap semangat bagi yang belum lulus. Masih ada jalur-jalur lain, serta masih ada PTS yang kualitasnya tidak jauh berbeda dengan PTN yang Anda pilih,’’ ucap dia. (*/jpg)

Update