Sabtu, 20 April 2024

Kasus Konfirmasi Covid-19 di Anambas Mendekati 1.000 Orang

Berita Terkait

batampos.co.id – Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Anambas mencatat jumlah total kasus konfirmasi Covid-19 di daerah ini sebanyak 949 orang hingga Minggu (4/7/2021). Dari sejumlah kasus itu diantaranya 23 orang meninggal dunia.

Penambahan kasus konfirmasi Covid-19 tersebut terhitung sejak diumumkannya pasien pertama pada 5 November 2020 lalu.

“890 orang dinyatakan sembuh dan kini 36 orang konfirmasi aktif Covid-19 masih menjalani isolasi,” ujar Bupati Kepulauan Anambas, Abdul Haris dalam rilis, Minggu (4/7/2021).

Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kepulauan Anambas, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), menghimbau kepatuhan semua pihak dalam melaksanakan protkes dan protokol pencegahan Covid-19 menjadi salah satu upaya di dalam pencegahan tingginya angka kasus positif Covid-19 di daerah ini.

Terlebih lagi pada saat tatanan normal baru diterapkan, masyarakat diminta lebih sadar akan pentingnya menjaga protkes dan ikut berpatisipasi mendukung vaksinasi Covid-19.

Berdasarakan data update perkembangan vaksinasi Covid-19 pada tanggal 3 Juli 2021 di Provinsi Kepulauaun Riau, Kabupaten Kepulauan Anambas masih menduduki urutan ke 6 dari 7 kabupaten atau kota di wilayah ini dalam capaian vaksinasi Covid-19.

Capaian vaksinasi itu yakni 15.706 jiwa atau 48, 31 persen dari 32.512 jiwa usia lebih 18 tahun dalam sasaran vaksinasi Covid -19 dengan target 50 persen dari sasaran vaksin di akhir Juni 2021 di wilayah ini.(fai)

Update