Sabtu, 9 November 2024

Deretan Rekomendasi Aplikasi Pembukuan Usaha Terbaik

Berita Terkait

batampos.co.id – Melalui aplikasi pembukuan usaha, kegiatan pembukuan menjadi bisa dilaksanakan secara efektif.

Pasalnya, tidak perlu lagi berbasis kertas Anda sudah dapat menyelesaikan berbagai laporan yang dibutuhkan untuk perkembangan usaha.

Utamanya berupa laporan keuangan sebagai acuan untuk pengembangan usaha di masa mendatang.

Dengan aplikasi pembukuan usaha pula, manakala terjadi kesalahan pencatatan transaksi misal penambahan 0 yang melebihi seharusnya, bisa dibenarkan tanpa sulit.

Yang mana pastinya juga tidak akan mengganggu kerapian dari laporan sebagai output yang dihasilkan.

7 Aplikasi pembukuan usaha Terbaik

Pada bagian sebelumnya, telah disinggung mengenai pentingnya memilih aplikasi pembukuan usaha yang kredibel.

Berangkat dari uraian di atas, berkut telah dirangkum 7 aplikasi pembukuan yang recommended.

Dalam artian, memberikan benefit terbaik bagi pengusaha sekaligus terpercaya. Dilansir dari berbagai sumber yang akurat, yuk cek daftar selengkapnya di bawah ini.

Jurnal.id

Aplikasi pembukuan usaha Jurnal.id mengintegrasikan marketplace usaha dengan kegiatan pembukuan. Sehingga, Anda tidak perlu lagi ribet memasukkan data keuangan secara manual.

Sebab, telah tersedia fitur input data secara otomatis. Hal ini akan sangat bermanfaat khususnya bagi Anda yang tidak mempunyai cukup waktu guna input data.

Terkait fitur-fitur yang bisa digunakan, tersedia mula dari pencatatan biaya, pembuatan faktur, laporan keuangan, jurnal otomatis, hingga pelacakan persedian atau stok.

Melalui dukungan fitur-fitur yang lengkap sedemikian rupa, kegiatan pembukuan bisa dilangsungkan secara maksimal. Sehingga, tujuan dari pembukuan itu sendiri dapat dirasakan implikasi positifnya.

Freshbooks

Sebagai aplikasi berbasis cloud, penggunaan aplikasi datu ini sama sekali tidak membutuhkan prosedur berbelit-belit.

Baik usaha yang berskala kecil maupun besar, soal pembukuan bisa langsung saja menyerahkannya kepada platform ini. Banyak fitur yang bisa dimanfaatkan.

Termasuk di dalamnya fitur pelacakan pendapatan secara otomatis.

Di samping itu, ada pula fitur pengingat pembayaran kewajiban. Melalui adanya reminder sedemikian ini, Anda sebagai pelaku usaha tidak akan lagi lupa membayar tagihan.

Karenanya, utang tidak akan menumpuk-numpuk eksistensinya. Pembayaran pun dapat dilangsungkan secara tertib.

Lebih lanjut, di sini juga bisa diatasi mengenai permasalahan faktur pajak untuk seluruh project.

Dengan begitu, Anda dapat melaksanakan pengelolaan keuangan secara efektif sekaligus efisien tanpa mengeluarkan biaya membengkak.

Wave

Berasal dari Amerika Serikat, software ini sudah dipakai oleh ratusan ribu orang. Bukan tanpa alasan, tidak sedikit yang mempercayakan persoalan pembukuan kepada aplikasi ini lantaran performanya yang tidak diragukan.

Lengkapnya fitur juga turut menjadi faktor pemicu. Di sini, Anda bisa melangsungkan pengiriman invoice, pencatatan keuangan, serta pembuatan kwitansi secara online.

Kelebihan lain yang bisa ditemukan dari aplikasi ini, meliputi tampilannya yang fresh. Akan tetapi, perlu diperhatikan bahwa software Wave belum didukung oleh fitur stok dan inventory.

Mengingat penyusunannya ditujukan untuk negara Amerika Serikat, terkadang masih dijumpai beberapa fitur yang belum bisa diakses atau dipakai di Indonesia.

Quickbooks

Dengan penggunaan aplikasi ini, memungkinkan Anda untuk membuat faktur sekaligus juga dapat dilaksanakan pelampiran foto hingga catatan.

Dengan tujuan utama sebagai sarana guna menyusun laporan keuangan. Laporan keuangan yang dimaksudkan, meliputi laporan penjualan, laba rugi, neraca, pembelian, dan lainnya terkait.

Selain itu, pengguna pun bisa menyusun kategori terhadap transaksi. Misal, transaksi pendapatan.

Sehingga, para user dapat menciptakan laporan laba rugi sesuai dengan kelompok yang telah dibuat itu. Dapat diakses melalui komputer serta android, memungkinkan penggunaannya semakin mudah dilaksanakan.

Microsoft Office Accounting Express (MOAE)

Barangkali, Anda sudah familiar dengan software dari platform ini. Ya, MOAE mampu menjadi teman bisnis andalan. Dengan visi untuk membantu pengguna dalam penyusunan laporan keuangan, Anda dapat mengelola usaha secara maksimal di sini.

Aplikasi ini sangat cocok khususnya bagi Anda yang menekuni usaha bisnis berskala kecil. Bagi Anda yang masih awam terhadap siklus pembukuan akuntansi usaha, aplikasi ini pun dapat menjadi jawabannya. Aplikasi MOAE bisa dipakai sebagai aplikasi pembukuan online shop secara free.

Krishand

Software Krishand dapat diunduh secara gratis melalui perangkat elektronik Anda. Meskipun gratis, tidak membuat aplikasi ini meninggalkan banyak fitur krusial yang bermanfaat.

Di sini, Anda dapat mencatat berbagai kegiatan transaksi untuk pembukuan usaha. Sehingga, Anda dapat menjumpai berbagai pilihan kategori pembukuan, Mulai dari jurnal, buku besar, neraca, laporan laba rugi, dan yang lainnya.

Bagi Anda yang memiliki usaha kemudian memerlukan satu aplikasi terpercaya sebagai wadah untuk melangsungkan pembukuan, bisa memakai platform ini. Tidak membutuhkan prosedur yang berbelit-belit dalam pemanfaatannya, Anda bisa secara leluasa menggunakannya untuk kebutuhan usaha.

Corsus

Boleh jadi, Anda sudah tidak asing lagi mendengar nama platform satu ini. Ya, di sini dapat ditemukan berbagai fitur yang mendukung kegiatan pembukuan usaha.

Sebetulnya, bukan hanya perihal pembukuan usaha atau bisnis saja. Melainkan, pencatatan pembukuan pribadi pun bisa dilangsungkan tanpa hambatan. Banyak fitur yang mendukung kegiatan pembukuan di sini.

Fitur-fitur yang dimaksudkan, antara lain pencatatan transaksi keuangan tanpa batas periode laporan keuangan. Sehingga, para pengguna dimungkinkan untuk menentukan sendiri kapan batas waktu periode laporan keuangan yang disusun.

Apakah itu selama 6 bulan, 1 tahun, atau bahkan lebih. Pada intinya, dengan laporan keuangan yang efektif nanti fungsinya pun dapat dirasakan sepenuhnya.

Yang juga menarik di sini, Anda dapat memakainya secara offline. Karena itu, sekalipun sedang tidak terhubung dengan jaringan koneksi internet, tetap bisa menginputkan data pembukuan melalui aplikasi ini.

Sistem yang diusut mempunyai interface yang termasuk sederhana. Yang mana bisa dipakai untuk usaha kecil serta menengah.

Bisa pula manakala Anda ingin menggunakannya sebagai pengelola keuangan pribadi sehari-hari. Merujuk pada hal tersebut, nantinya yang terstruktur tidak hanya keuangan bisnis Anda. Namun, keuangan pribadi pun bisa tertata secara efektif.

Seputar Aplikasi pembukuan usaha

Aplikasi pembukuan usaha, mungkin terdengar familiar bagi Anda. Ya, aplikasi ini dapat didefinisikan sebagai software atau perangkat lunak yang disusun untuk melangsungkan proses pembukuan secara tertib.

Di dalamnya, Anda bisa mencatat berbagai transaksi yang terjadi pada usaha secara mudah. Tidak perlu membuat template baru, cukup dengan menginputkan angka nantinya bisa diperoleh hasil sebagaimana yang dikehendaki.

Sebagai contoh, dalam aplikasi pembukuan usaha dari Jurnal.id yang bisa dilihat di https://www.jurnal.id/id/fitur/aplikasi-akuntansi/pembukuan/ Anda dapat menyisipkan mulai dari modal, kewajiban atau utang, serta harta juga biaya-biaya lain terkait.

Jika sebelumnya masih berbasis kertas yang mengharuskan pembuatan tabel dengan jumlah yang besar, kini tidak lagi. Adanya software sedemikian rupa menjadikan semua terasa lebih ringkas dan praktis.

Perangkat lunak dari pembukuan usaha ini bisa diunduh melalui perangkat elektronik. Baik itu komputer maupun HP. Sehingga, Anda bisa membukanya kapanpun.

Pengerjaan dari pembukuan usaha pun menjadi dapat dilaksanakan secara lebih fleksibel. Misal, sedang berada di mobil tetapi ingin melihat pembukuan usaha, tentu bisa melalui software ini.

Pengawasan terhadap kegiatan transaksi usaha yang dicatat pun lebih mudah dilangsungkan karena berbasis aplikasi. Pengawasan jarak jauh pun dimungkinkan.

Aspek-Aspek yang Bisa Dilakukan Melalui Aplikasi pembukuan usaha

Mengenai aplikasi pembukuan usaha, Anda dapat melakukan berbagai hal, khususnya terkait aspek pembukuan.

Mulai dari pencatatan transaksi yang terjadi hingga nantinya bisa tercipta laporan keuangan sebagai hasil akhir dari kegiatan pembukuan yang dilakukan. Lalu, laporan apa saja yang bisa didapatkan dari software pembukuan?

Layaknya kegiatan pembukuan usaha sebagaimana pada umumnya, Anda bisa memperoleh berbagai jenis laporan di aplikasi pembukuan usaha.

Fitur-fitur yang tersedia, diantaranya pembuatan laporan keuangan, penjualan, pembelian, pelanggan, stok, dan lainnya. Jenis laporan yang bisa dibuat dengan aplikasi ini, meliputi neraca, laporan laba rugi, arus kas, piutang, juga yang lainnya.

Mengingat banyaknya fitur yang bisa dimanfaatkan, Anda dapat menggunakannya secara optimal.

Seiring berkembangnya teknologi, kegiatan pembukuan dapat dilangsungkan tanpa berbelit-belit melalui aplikasi. Akan tetapi, dalam hal ini perlu diperhatikan perihal kredibilitas dari aplikasi.

Kredibilitas dari platform penyedia pembukuan usaha sangat penting untuk diperhatikan. Sebab, tidak adanya unsur kredibilitas memungkinkan suatu aplikasi bertindak sewenang-wenang. Misal, mencuri data yang berkaitan dengan usaha.

Hal ini boleh jadi menjadi mimpi buruk bagi semua orang, terutama yang sudah menginputkan data pada software. Alih-alih dimudahkan, justru dengan dimasukkannya data usaha di dalam aplikasi itu bisa menjadi boomerang yang menyesatkan.

Untuk itu, sebaiknya jangan asal pilih saja dalam menentukan aplikasi yang pas. Pastikan bahwa yang Anda gunakan itu adalah software legal yang tidak abal-abal.

Dewasa ini, marak ditemukan oknum penyedia aplikasi palsu yang ternyata hanya memberikan rayuan manis di depan tanpa tanggung jawab.

Sebelum terjadi hal negatif yang tidak diharapkan, alangkah baiknya untuk melaksanakan upaya preventif. Sebagaimana pepatah mengatakan, mencegah jauh lebih baik daripada mengobati.

Daripada harus menanggung risiko bear yang berpotensi mendatangkan kerugian, lebih baik jangan pernah terjerumus pada aplikasi pembukuan ilegal.

Benefit dari Software Aplikasi pembukuan usaha

Aplikasi pembukuan usaha mengandung sejumlah benefit yang sayang sekali untuk dilewatkan. Benefit utama yang bisa dirasakan, dengan aplikasi yang mendukung pembukuan, nantinya usaha bisa semakin dikembangkan.

Dalam hal ini, Anda dapat membawa usaha ke arah yang baik sesuai keinginan. Sebab, perkembangan usaha menjadi aspek yang sangat mungkin untuk dicapai. Adapun benefit yang bisa diterima dari penggunaan aplikasi pembukuan usaha, sebagai berikut.

Tampilan Mudah Dipahami

Software pembukuan pada dasarnya disusun untuk memudahkan. Sehingga, dari tampilannya pun sama sekali dibuat rumit karena bisa memusingkan user. Melalui tampilan sederhana sedemikian rupa, Anda dapat memaksimalkan fungsi dari aplikasi untuk kegiatan pembukuan. Berangkat dari hal tersebut, Anda tidak perlu pusing untuk membuat laporan keuangan serta hal-hal lain berkaitan dengan pembukuan usaha agar usaha semakin berkembang.

Akurat

Di samping mudah untuk dipahami lantaran tampilannya yang sederhana, aplikasi tersebut juga memungkinkan keakuratan data yang lebih tinggi, Sebab, perhitungan dilaksanakan secara otomatis. Data yang terinput dapat diakumulasikan secara otomatis melalui perhitungan yang valid.

Efektif

Mengingat fiturnya yang lengkap, aplikasi pembukuan sangat pas untuk dipilih. Dengan menyerahkan perihal pembukuan kepada software terpercaya, Anda tidak perlu lagi pusing untuk menyusun pembukuan. Karenanya, dapat lebih fokus kepada pengembangan usaha.

Itulah penjelasan seputar aplikasi pembukuan atau software pembukuan usaha. Perangkat lunak yang dirilis untuk memudahkan kegiatan pembukuan usaha ini dapat menjadi andalan guna mewujudkan keperluan pembukuan bisnis yang efektif.

Namun, kembali perlu ditekankan bahwa pastikan aplikasi yang Anda pilih itu terpercaya dan tidak sembarangan.(*)

Update