batampos.co.id – Melalui program AXISNet ”Super Sureprize” setiap pelanggan AXIS punya kesempatan untuk meraih berbagai hadiah menarik. Caranya sangat mudah, cukup beli produk internet AXIS di aplikasi AXISNet dan pelanggan berhak ikut undian berhadiah antara lain smartphone, Ipad Pro, hingga sepeda motor. Program ini dimulai sejak 1 Agustus 2021 sampai 31 Januari 2022.
”Program berhadiah AXISNet Super Sureprize ini kami hadirkan sebagai apresiasi XL Axiata kepada pelanggan setia AXIS. Selain itu, melalui program ini kami sekaligus mendorong pelanggan AXIS untuk menggunakan aplikasi AXISNet guna mempermudah mereka mendapatkan produk-produk AXIS,” terang Plt) Chief Marketing Officer XL Axiata, Alfons Eric Bosch, Kamis (28/10).
Pelanggan yang berhak ikut undian berhadiah ini adalah setiap pelanggan AXIS di Indonesia yang melakukan pembelian produk internet dengan kuota utama AXIS dengan masa aktif minimal 5 (lima) hari di aplikasi AXISNet, serta untuk pembelian voucher AIGO.
”Jika membeli voucher AIGO, kode voucher-nya perlu di-scan di aplikasi AXISNet. Masing-masing besaran kuota paket data yang dibeli pelanggan AXIS akan menentukan kategori level untuk pengundiannya,” sebutnya.
Setiap bulan akan diumumkan pemenang hadiah utama di website https://axis.co.id/axisnet/super-sureprize. Ada 6 periode pengundian setiap bulan. Untuk setiap periode akan ada pemenang dari hasil pengundian tiket.
”Jenis hadiah yang disediakan untuk setiap level undian adalah Level Silver, tersedia hadiah Smartphone. Level Gold, tersedia hadiah Laptop. Level Platinum, tersedia hadiah Sepeda Motor,” ujarnya.
BACA JUGA: XL Axiata Rilis Paket Data Internet Gratis Khusus Pelajar
Undian akan dilakukan di hadapan Kemensos, Dinsos dan Notaris. Guna menghindarkan pelanggan dari penipuan mengatasnamakan program AXISNet Super Sureprize, XL Axiata akan menghubungi langsung setiap pemenang undian berhadiah ini dari nomor 838 untuk informasi dan proses verifikasi.
AXIS melihat respon pelanggan terhadap program undian berhadiah AXISNet Super Sureprize ini sangat tinggi.
”Sejak pertama kali diluncurkan pada November 2019 lalu, hingga kini sudah ada 117 pelanggan dari berbagai daerah di Indonesia yang beruntung meraih beragam hadiah yang disediakan,” tutupnya. (*)
Reporter: Azis Maulana
Editor: Suprizal Tanjung