Sabtu, 30 November 2024

Curah Hujan di Batam Diprediksi Meningkat Hingga Desember

Berita Terkait

batampos.co.id – Batam merupakan area tanpa musim sehingga sepanjang tahun hujan selalu berpotensi turun.

Namun, intensitasnya berbeda-beda. Adapun, pada bulan November dan Desember jadi salah satu periode puncak hujan tertinggi di Batam.

Di tahun ini, periode puncak hujan datang lebih awal.

”Biasanya awal November, tapi saat ini minggu terakhir Oktober sudah terlihat,” kata Koordinator Bidang Data dan Informasi Stamet Hang Nadim, Suratman, Jumat (29/10/2021).

Ia mengatakan, potensi hujan akan terus meningkat pada November hingga Desember.

Selain hujan semakin sering turun, intensitas hujan juga meningkat mulai dari ringan hingga lebat.

Hujan yang terjadi tidak hanya bersifat lokal, tapi merata di sebagian wilayah Batam. Terkadang, hujan turun disertai petir dan angin kencang.

”Namun tidak setiap hari, tapi hujan ini lebih sering dibandingkan biasanya. Hujan turun cenderung di kisaran 180 milimeter per harinya. Cuaca cukup esktrem pernah terjadi di awal tahun lalu, 200 milimeter,” katanya.

Suratman mengatakan, beberapa hari ke depan hujan diprediksi
turun. Hal ini disebabkan adanya labilitas atmosfer kuat yang bersifat lokal di sekitar wilayah Kepulauan Riau.

Sehingga menyebabkan bertambahnya pertumbuhan awan hujan di sekitar wilayah Kepulauan Riau menjadi cukup signifikan.

”Secara umum, kondisi cuaca esok hari di wilayah Kepulauan Riau diprakirakan hujan ringan hingga sedang yang dapat disertai petir dan angin kencang pada siang hari dan malam hari,” ungkapnya.

Walaupun tidak ada potensi atau peringatan gelombang tinggi, Suratman meminta masyarakat mewaspadai perubahan cuaca mendadak.

”Apalagi yang beraktivitas di laut, kadang meningkatkan gelombang. Jadi, tetap berhati-hati,” tuturnya.(jpg)

Update