batampos.co.id – Deltras Sidoarjo memang baru terbentuk dalam dua bulan terakhir. Tapi, mereka bisa disebut sebagai salah satu kuda hitam Liga 3 Jatim. Itu terlihat dalam uji coba terakhir di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, kemarin sore.
The Lobster –julukan Deltras– menghadapi sesama tim Liga 3 PS Kota Pahlawan (Kopa). Hasilnya, mereka mampu menang empat gol tanpa balas. Empat gol itu dicetak Rizky Al-Munawar (24’), Jiddan Nur (38’), dan brace Wahyu Adi Prianto (58’, 75’).
Pelatih Deltras Mamak Al Hadad sudah yakin dengan anak asuhnya. ”Saya rasa Deltras sudah siap mengarungi Liga 3 Jatim,” katanya.
Dia juga memuji penampilan beberapa penggawanya. Salah satunya adalah sang kiper Paskal. Di laga kemarin Paskal menggagalkan eksekusi penalti pemain PS Kopa. Termasuk melakukan tiga save penting. ”Ini jadi modal bagus buat tim,” tambahnya.
Meski begitu, Mamak tidak mau menonjolkan satu pemain saja. Dia ingin membuat seluruh pemain jadi elemen penting bagi tim.
”Apalagi, kami ini memiliki 30 pemain. Sementara nanti yang jadi pemain inti hanya sebelas orang. Makanya, saya selalu menekankan kebersamaan. Semua pemain sama,” terang mantan pelatih Persebaya Surabaya itu.
Apalagi, Mamak melihat masih ada beberapa kekurangan dalam timnya. ”Antisipasi set piece kami masih belum bagus. Harus diperbaiki,” tambahnya.
Semua itu akan diperbaiki sebelum kickoff Liga 3. Di laga perdana Deltras akan menghadapi Assyabaab Bangil pada 8 November. Sebagai tuan rumah, Deltras optimistis bisa meraih hasil maksimal.
Pelatih PS Kopa Ahmad Rosyidin juga memuji performa Deltras. Dia menganggap Deltras sebagai salah satu tim yang harus diwaspadai. ”Mereka (Deltras) punya materi pemain yang bagus. Tim kami (PS Kopa) masih kalah kelas,” katanya.
Karena itu, Ahmad tidak menyesali kekalahan dari Deltras. ”Toh, target kami memang tidak di laga uji coba melawan Deltras. Yang jelas, di kompetisi nanti kami jangan sampai kalah,” ucapnya.
Justru, kekalahan dari Deltras itu dijadikan acuan untuk memperbaiki tim. ”Kelemahan yang ada akan segera kami perbaiki. Sudah tidak banyak waktu. Tapi, kami akan berupaya maksimal,” ucapnya. (*)
Sumber: JP Group
Editor: Jamil Qasim