batampos.co.id – Rumah semi permanen di Jalan Hang Tuah RT 02 RW 06 Dusun 3 Parit Syukur KM 07 Tanjungberlian Barat, Kamis (12/1) pukul 03.30 WIB, terbakar. Rumah yang berada persis di depan SDN 005 Kundur Utara selama ini dihuni Tua Cheng, 59, saat terjadi kebakaran korban sedang pulas tidur. Akibat kebakaran punggung korban alami luka bakar dan kerugian ditaksir mencapai Rp60 juta.
Tan Taiche alias Tua Cheng mengaku malam itu korban tidur di kamar tengah sekitar pukul 22.15 WIB. Seperti hari biasanya usai bertemu dengan temannya, setelah memasukan sepeda motor ke dalam rumah ia langsung tidur. Korban mengaku terbangun pukul 3.30 WIB saat mendengar suara berisik dan ia merasakan panas. Saat terjaga api sudah membubung tinggi. Korban berusaha menyelamatkan diri dengan cara mendobrak pintu terali besi. Naas percikan api mengenai punggung korban hingga menyebabkan luka bakar.
“Saya tak tahu apa penyebabnya, tiba-tiba api sudah besar lantas saya berusaha keluar dari kepungan api. Beruntung pintu terali besi berhasil terbuka sehingga saya bisa selamat. Saat kejadian saya hanya terpikir bagaimana bisa keluar sehingga tidak ada satupun harta yang bisa diselamatkan,”turut Tua Cheng.
Kapolsek Kundur Utara AKP Emsas Mardenis saat dikonfirmasi membenarkan musibah kebakaran tersebut. Menurut keterangan korban kebakaran terjadi pukul 3.30 WIB dini hari saat korban terbangun dan melihat api sudah membesar membakar rumah dari arah dapur. Korban berusaha menyelamatkan diri melalui pintu depan sambil melihat api menghanguskan satu rumah yang ditempati. Akibatnya satu unit sepeda motor, kulkas, alat pendingin (AC) serta pakaian korban dan sejumlah peralatan dapur hangus terbakar. Untuk sementara korban divakuasi menumpang di rumah dinas guru SDN 005 Kundur Utara. Belum dapat disimpulkan penyebab kebakaran namun diduga akibat arus pendek listrik, lokasi sudah diberi garis polisi (police line). (ims)