Senin, 23 Desember 2024

Pesan Kapolresta Barelang untuk Kamu yang nak Rayakan Tahun Baru

Berita Terkait

Peta jalan sekitar Batam Center yang hendak ditutup.

batampos.co.id – Kapolresta Barelang Kombes Hengki mengungkapkan ada sebanyak 44 titik perayaan tahun baru di Batam.

Dari puluhan tempat itu ada tiga tempat yang diprediksi ramai dikunjungi masyarakat yakni Dataran Engku Putri, Ocarina dan Jembatan I Barelang.

Untuk kawasan Engku Putri, Hengki mengatakan akan menutup beberapa jalur. Sehingga kawasan Engku Putri bebas dari kendaraan.

“Ada enam titik persimpang yang kami tutup,” kata Kombes Hengki, Sabtu (29/12).

Persimpangan yang ditutup tersebut yakni di Jalan Raja M Tahir dekat Ikan Daun, lalu Jalan Daeng Perani, Bundara BP Batam, Jalan Raja Isa persimpangan dekat Bank Indonesia, Bundara PIH dan di Samping Graha Pena, Batampos. Sedankan jalan yang bebas dari kendaraan yakni Jalan Raja Haji Fisabilillah, Jalan Ahmad Yani, Jalan Engku Putri.

“Ada sebanyak 6 pos polisi yang kami dirikan. Dan untuk membantu kelancaran lalu lintas, kami menurunkan sebanyak 40 orang personel dibantu dari Polsek dan Satuan Shabara,” ucapnya.

Bagi masyarakat yang ingin merayakan tahun baru di Dataran Engku Putri, kata Hengki telah disediakan beberapa tempat parkir yakni pos parkir Welcome To Batam, pos parkir depan Kantor PGN, pos parkir disamping Kantor Jasa Raharja dan pos parkir ruko Holland Bakery.

“Silahkan parkir di tempat-tempat yang sudah kami sediakan, dan jangan memaksakan kendaraanya masuk ke dalam daerah bebas kendaraan,” ungkap Hengki.

Selain Dataran Engku Putri, Hengki mengatakan sistem buka tutup juga diberlakukan di Jalan Re Martadinata, Sekupang.

Jembatan I Barelang yang diprediksi akan ramai, sudah disiapkan puluhan personel untuk membantu kelancaran arus lalu lintas di daerah tersebut. Pengaturan arus ini dimulai dari Simpang Tembesi hingga Jembatan I Barelang.

“Bagi masyarakat ke Jembatan I ada beberapa tempat parkir disediakan yakni parkir depan dendang melayi, parkir kelong restoran, parkir bawah sebelum jembatan I, parkir restoran pondok alam dan parkir di Haris Resort Barelang.

Kepada masyarakat yang akan merayakan tahun baru, Hengki berharap agar selalu menjaga keselamatan dan keamanan.

“Jangan bereforia terlalu tinggi, mari saling menjaga. Hati-hati juga saat ini anomali cuaca terjadi, rawan angin puting beliung juga,” ungkapnya. (ska)

Update