Kamis, 28 November 2024

Ini 8 Warna Kuteks yang Cocok Untuk Kulit Sawo Matang!

Berita Terkait

batampos.co.id – Perempuan Indonesia kebanyakan memiliki kulit berwarna sawo matang. Hal ini seringkali membuat kita mengalami kendala ketika ingin memilih warna kosmetik yang cocok digunakan agar terlihat bagus dan cantik.

Pemilihan warna kosmetik yang cocok dikenakan tentu akan menjadi daya tarik tersendiri bagi yang melihatnya, serta membuat kita makin tampil percaya diri.

Kalau pemilihan warnanya gak tepat, maka bisa memberikan kesan kusam dan norak saat dilihat.

Begitu pula, dalam pemilihan warna kuteks yang menjadi salah satu kosmetik yang disukai para kaum wanita.

Bahkan gak sedikit dari mereka yang rela mengeluarkan budget banyak untuk melakukan perawatan kuku di salon kecantikan.

Buat kamu yang mau mempercantik tampilan kuku dengan kuteks, simak dulu sejumlah warna kutek untuk kulit sawo matang berikut ini. Biar gak salah pilih warna dan gak mengecewakan saat mengenakan kuteks.

Ilustrasi. Foto: pinterest.com

1. Warna Kuteks ‘Nude’

Kalau kamu ingin tampil natural dalam kegiatan sehari-hari, kuteks berwarna nude bisa kamu aplikasikan pada kukumu. Warna ini cocok sekali digunakan buat si pemilik sawo matang. Tampilan warna kuku yang natural di tambah make up yang flawless bikin penampilan kamu tampak cantik natural.

2. Warna Kuteks ‘Pink Muda’

Kaum hawa memang selalu identik dengan warna pink. Tampilan warnanya terkesan lembut dan memberikan aura feminim pada dirimu. Warna satu ini cocok diaplikasi bagi kamu yang memiliki kulit sawo matang.

3. Warna Kuteks ‘Merah’

Buat si pemilik sawo matang, kamu bisa memilih warna merah untuk mempercantik tampilan kuku. Warna kuteks merah maroon, terang dan plum cocok diaplikasikan saat menghadiri acara di malam hari.

Kalau kamu menggunakan warna-warna cat kuku tersebut, penampilan kamu akan tampak eksotis dan sexy. Sedangkan untuk penggunaan sehari-hari, kuteks dengan warna merah akan memberikan kesan semangat saat melakukan pekerjaan di Macbook Pro 2017 andalan dan segala kegiatan sehari-hari. Tertarik untuk mencoba?

4. Warna Kuteks ‘Orange’

Warna orange bisa jadi pilihan selanjutnya untuk mempercantik tampilan kukumu. Warna orange selalu menjadi pilihan para pemilik sawo matang dalam menggunakan make up, hingga warna kuteks.

5. Warna Kuteks ‘Ungu Gelap’

Cat kuku berwarna ungu gelap termasuk warna yang paling tepat untuk digunakan para wanita berkulit sawo matang. Warna ungu gelap mampu memberikan kesan elegan, glamour dan anggun pada penampilanmu, apalagi kalau dipadukan dengan busana atau aksesori dengan warna yang senada. Jadi makin matching dan fashionable!

6. Warna Kuteks ‘Lavender’

Mau tampil manis dan girly? Warna lavender bisa kamu pilih. Warnanya yang tampak kalem dan gak mencolok membuat warna ini jadi pilihan paling tepat bagi kamu yang punya kulit sawo matang.

7. Warna Kuteks ‘Coklat’

Untuk warna kutek untuk kulit sawo matang berikutnya, kamu bisa memilih kuteks berwarna coklat. Tak perlu diragukan lagi, nuansa warna coklat adalah pilihan warna yang tepat bagi yang mempunyai kulit sawo matang. Kesan cantik dan eksotis akan terlihat saat kukumu diaplikasikan warna coklat.

8. Warna Kuteks ‘Burgundy’

Terakhir ada burgundy. Warna yang tampak gelap memang cocok dipilih oleh kamu yang memiliki kulit sawo matang. Kuteks warna burgundy akan memberikan kesan eksotis dan cantik pada penampilanmu. Bisa banget dipilih untuk menghadiri acara pernikahan atau acara resmi.

Berbagai warna kutek untuk kulit sawo matang di atas bisa kamu jadikan pilihan untuk mempercantik tampilan kuku tangan dan kaki. Ada warna favoritmu?

Untuk kamu yang tertarik dan ingin membeli kutek dengan warna-warna yang cantik, kamu bisa mendapatkanya di Shopee dengan promo Shopee Mall Super Brand Day tanggal 27 September 2021 dalam kampanye belanja 10.10 Brands Festival.

Shopee menyediakan banyak promo dan potongan diskon besar yang akan membuatmu jauh lebih hemat. Beberapa promonya, antara lain 100% ORI, Super Brand Day Setiap Hari, dan dapatkan hadiah Shop & Win Mobil Tesla.(*)

Update