Ingat Ya, Isolasi Bukan Dibui, Kunci Kesembuhan Pasien Covid-19 Adalah Bahagia

0
557
Grafis by aliibenk batampos.co.id

batampos.co.id – Masyarakat yang terpapar Corona Virus Disease (Covid-19) diharuskan menjalani isolasi guna menekan penularan kepada warga lainnya.

Namun banyak masyarakat yang beranggapan menjalni isolasi seperti dipenjara atau dibui.

Direktur Rumah Sakit Badan Pengusahaan (RSBP) Batam, Dokter Sigit Riyarto, mengatakan, perawatan kepada para pasien di ruang Penyakit Infeksi Emerging (PIE) atau isolasi bukanlah dibui.

Menurutnya ada beberapa alasan kenapa pasien yang terinfeksi Covid-19 harus menjalani perawatan di ruang isolasi.

Di antaranya yaitu mencengah super spreader atau penularan virus corona ke kepada orang alin tanpa disadari.

Infografis aliibenk batampos.co.id

“Dengan dilakukannya isolasi memudahkan kita (tim medis,red) dalam pemantauan dan pengawasan terhadap pasien,” jelasnya, Senin (1/6/2020).

Selain itu dengan diisolasi pengobatan yang diberikan kepada pasien akan lebih maksimal dan memudahkan pemeriksaan penunjang yang diperlukan.

Kata dia, motto diruang PIE juga dapat membuat para pasien Covid-19 menjadi lebih semangat untuk menjalani perawatan.

“Mottonya itu bahagia akan meningkatkan imunitas dan stress akan melemahkan tulang dan menurunkan imunitas,” jelasnya.

Menurutnya, stress membuat pasien seolah-olah dipenjara saat berada di ruang isolasi. Hal itu lanjutnya akan menurunkan imunitas pasien itu sendiri.

“Kami pernah merawat pasien Covid-19 terlama yaitu hingga 45 hari. Dia memang agak stress dan dia pasien pertama kita,” paparnya.

Dari situ pihaknya belajar untuk membuat imunitas pasien tersebut meningkat. Caranya dengan tari-tarian, senam atau olahraga.

“Jadi isolasi bukan seolah-olah membuat mereka terpenjara tapi untuk meningkatkan imunitas tubuhnya. Karena sampai saat ini selain vitamin, hanya imunitas saja yang bisa membuat pasien sembuh,” katanya.(esa/adv)